1.
PENGERTIAN KOORDINASI, WEWENANG, TANGGUNG JAWAB,
DAN DELEGASI:
KOORDINASI :
Kegiatan mengarahkan, mengintegrasikan, dan mengkoordinasikan unsur manajemen
& pekerjaan para bawahan dalam mencapai tujuan organisasi.
WEWENANG (AUTHORITY)
: Dasar u/ bertindak, berbuat dan melakukan kegiatan/aktivitas dalam
suatu perusahaan.
TANGGUNG JAWAB (RESPONSIBILITY)
: Keharusan u/ melakukan semua kewajiban/tugas yang dibebankan
kepadanya sebagai akibat dari wewenang yang diterima/dimilikinya.
PENDELEGASIAN/PELIMPAHAN
WEWENANG (DELEGRATION
OF AUTHORITY) : Memberikan sebagian pekerjaan/wewenang oleh delegator
kepada delegate u/ dikerjakan atas nama delegator.
2. PROSES STAFFING
PENGADAAN :
Proses penarikan, seleksi, penempatan & orientasi u/ mendapatkan karyawan
sesuai kebutuhan perusahaan (the right man in the right place).
PENARIKAN :
Kegiatan mencari & mempengaruhi tenaga kerja agar mau melamar Lowongan pekerjaan yang masih kosong di
perusahaan.
SELEKSI :
Suatu kegiatan pemilihan & penentuan pelamar yang diterima/ditolak u/ menjadi
karyawan perusahaan itu.
PENEMPATAN :
Kegiatan u/ menempatkan orang-orang yang telah lulus seleksi pada jabatan-jabatan
tertentu sesuai dengan uraian pekerjaan & klasifikasi pekerjaan.
PEMBERHENTIAN
(PHK) : Putusnya hubungan kerja seorang karyawan dengan suatu perusahaan
.
3. PEMIMPIN DILAHIRKAN / DIBENTUK
1. Teori
Genetik
Pandangan terori ini bahwa,
seseorang akan menjadi pemimpin karena “keturunan” atau ia telah dilahirkan
dengan “membawa bakat” kepemimpinan.
2.
Teori Sosial
Setiap
orang memiliki potensi untuk menjadi pemimpin, meskipun dia bukan merupakan
atau berasal dari keturunan dari seorang pemimpin atau seorang raja, asalkan
dapat dididik, diajar dan dilatih untuk menjadi pemimpin.
3.
Teori Ekologik
Seseorang yang akan menjadi
pemimpin merupakan perpaduan antara faktor keturunan, bakat dan lungkungan
yaitu faktor pendidikan,
4. Teori
Kontigensi atau Teori Tiga Dimensi
Ada tiga faktor yang turut
berperan dalam proses perkembangan seseorang menjadi pemimpin atau tidak,
yaitu: [1] Bakat kepemimpinan yang dimilikinya. [2] Pengalaman pendidikan,
latihan kepemimpinan yang pernah diperolehnya, dan [3] Kegiatan sendiri untuk
mengembangkan bakat kepemimpinan tersebut.
4. HUBUNGAN
KOMUNIKASI DAN KOMUNIKASI
Fungsi Komunikasi ~ Motivasi : komunikasi membantu perkembangan motivasi
dengan menjelaskan kepada para karyawan apa yang harus dilakukan bagaimana
mereka bekerja baik dan apa yang dapat dikerjakan untuk memperbaiki kinerja
jika itu di bawah standar.
5. DALAM PERUSAHAAN DIBUTUHKAN SUATU PENGENDALIAN
Dalam suatu perusahaan dibutuhkan suatu pengendalian agar:
·
Tujuan perusahaan yang ditetapkan akan dapat dicapai.
·
Laporan keuangan yang dihasilkan perusahaan dapat dipercaya.
·
Kegiatan perusahaan sejalan dengan hukum dan peraturan yang
berlaku.
Pengendalian intern dapat
mencegah kerugian atau pemborosan pengolahan sumber daya perusahaan.
Pengendalian intern dapat menyediakan informasi tentang bagaimana menilai
kinerja perusahaan dan manajemen perusahaan serta menyediakan informasi yang
akan digunakan sebagai pedoman dalam perencanaan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar